Pada 13-15 Agustus, madrasah mengirimkan siswa pilihan untuk mengikuti KSM (Kompetensi Sains Madrasah) tingkat Kabupaten Serang, dalam pelaksanaan KSM ini peserta didik kami menjadi salah satu peserta yang mewakili Madrasah untuk turut serta dalam kegiatan KSM tingkat Kabupaten, yang walaupun belum juara, namun sudah merupakan kebanggaan tersendiri. Adapun soal juara atau tidak bukan merupakan tujuan utama, karena proses yang insya Allah akan menjadi penilaian tersendiri karena sudah mau berjuang dalam turut serta mencetak generasi unggul. Semoga dilain waktu dapat meraih prestasi membaggakan seperti pendahulunya yang pernah hingga ketingkat nasional.